Setiap orang dapat melakukan aktivitas fisik dimana saja dan dengan tujuan apapun. Misalnya untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, melatih konsentrasi, menambah semangat, hingga meningkatkan kekuatan tubuh serta menumbuhkan rasa percaya diri. Sesuai kebutuhannya, aktivitas fisik dapat dilakukan di dalam ruangan (indoor) maupun luar ruangan (outdoor). Bagi orang-orang yang setiap hari memiliki rutinitas yang padat sehingga sulit sekali meluangkan waktu untuk berolahraga, dapat melakukan aktivitas fisik secara indoor. Terlebih sekarang ini sudah semakin banyak sarana yang dapat menunjang olahraga di dalam ruangan. Akan tetapi ada baiknya jika sesekali meluangkan waktu untuk melakukan latihan fisik secara outdoor seperti di alam terbuka hijau, karena banyak sekali manfaatnya.
4 manfaat melakukan latihan fisik di alam terbuka, sebagai berikut :
1. Meningkatkan konsentrasi
Melakukan aktivitas atau latihan fisik tetap dibutuhkan konsentrasi. Dengan berlatih di alam terbuka akan membantu meningkatkan konsentrasi. Studi dari University of Illinois di Urbana-Champaign menemukan bahwa anak-anak dengan Attention Deficit Hiperactive Disorder (ADHD) mampu berkonsentrasi lebih baik setelah 20 menit berjalan kaki di taman. “Kami tidak tahu taman yang seperti apa, yang pasti kehijauan dan hanya ada sedikit bangunan,” ujar Frances E Kuo, Direktur University’s Landscape and Human Health Laboratory. Jika anak-anak hiperaktif saja bisa mendapatkan konsentrasinya saat melakukan latihan fisik di alam terbuka, maka akan lebih mudah bagi orang-orang normal.
2. Meningkatkan energi
Udara segar di ruangan terbuka dapat membuat kelesuan anda hilang. Begitulah kesimpulan sebuah studi University of Rochester tahun 2009 yang dilaporkan The Telegraph, bahwa hanya 20 menit di luar ruangan dapat membuat kita merasa seperti telah meminum secangkir kopi. Menurut ahli psikologi, Richard M Ryan seringkali ketika merasa tenaga telah terkuras habis, kita minum secangkir kopi dan merasa seperti memperoleh tenaga kembali. “Namun latihan fisik atau olahraga di luar ruangan ini merupakan cara yang lebih baik untuk mendapatkan energi yakni ketika kita menyatu dengan alam,” ujar Richard.
3. Memperoleh vitamin D
Vitamin D dianggap unik karena dianggap sebagai pro hormon dan tidak hanya vitamin. Umumnya vitamin merupakan nutrisi yang dapat diperoleh melalui makanan atau suplemen karena tidak dapat dibuat sendiri oleh tubuh. Sementara vitamin D mampu diproduksi oleh tubuh dengan bantuan sinar matahari yang diserap kulit. Oleh karena itu melakukan latihan fisik di alam terbuka bermanfaat untuk memberi asupan vitamin D pada tubuh yang dapat mengurangi resiko penyakit seperti jantung, stroke, kanker, dan diabetes.
4. Memperbaiki suasana hati
50 persen orang akan lebih bahagia melakukan latihan fisik di alam atau ruang terbuka, dibandingkan dengan menghabiskan waktu di gym. Hal itu dapat dibuktikan oleh sebuah penelitian tahun 2012 yang dilaporkan the Telegraph. Pada penelitian sebelumnya juga ditemukan bahwa olahraga di ruang terbuka dapat mengatasi ketegangan, kebingungan, kemarahan dan depresi. Laporan BBC tahun 2010 mempublikasi hasil studi yang menunjukkan bahwa hanya 5 menit saja latihan di ruang terbuka hijau dapat meningkatkan suasana hati menjadi lebih baik sekaligus menimbulkan kepercayaan diri.
Tak hanya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, ternyata banyak manfaat yang dapat diperoleh dari melatih kekuatan dan ketahanan fisik di alam terbuka. Agar manfaat tersebut dapat langsung dirasakan, ada beberapa latihan fisik yang bisa dilakukan di alam terbuka mulai dari olahraga sederhana hingga latihan yang cukup berat. Dalam menjalankannya tentu harus mempertimbangkan kondisi tubuh terlebih dahulu.
*) dari berbagai sumber
Komentar