Ada yang berbeda dari penyelenggaraan acara kelulusan sekolah dalam 2 tahun belakangan ini. Jika pada tahun 2020 banyak sekolah atau universitas menyelenggarakan acara kelulusan secara online menggunakan aplikasi virtual, tahun ini agak berbeda cara dan suasananya. Hal tersebut terjadi karena masih adanya pembatasan untuk menyelenggarakan acara yang mengumpulkan banyak orang, terkait masih merebaknya pandemi covid-19. Lalu seperti apa cara dan suasana berbeda pada penyelenggaraan acara kelulusan tahun 2021 ini?
SDI Manaratul Islam menggelar acara graduation secara khidmat di dalam aula outdoor di lokasi bernuansa hutan kota. Pelepasan Siswa kelas 6 dan Wisuda Tahfidz, begitu nama acara kelulusan tersebut. Acara tetap terselenggara dengan baik sesuai yang sudah direncanakan, meski dengan pemberlakuan protokol kesehatan ketat. Semua orang yang terlibat dalam acara baik siswa, guru maupun orang tua harus menggunakan masker sejak masuk ke lokasi dan selama berlangsungnya acara. Di pintu masuk mereka dicek suhu tubuh.
Seperti pada acara kelulusan yang biasa digelar, pelepasan dan wisuda siswa SDI Manaratul Islam juga diisi dengan penyerahan medali dan piala untuk siswa berprestasi. Ada yang menarik dari acara tersebut yaitu games yang diikuti para siswa di dalam aula dengan dipandu instruktur outbound.
Konsep menggelar acara kelulusan di aula outdoor juga dipilih oleh Mi Nurussalam yang juga menyelenggarakan wisuda dan pelepasan peserta didik kelas 6 di Citra Alam Lakeside, Situ Gintung, Ciputat. Acara diisi oleh penyerahan medali kepada seluruh siswa dan pentas seni, dengan protokol kesehatan yang diterapkan secara ketat.
Ada lagi cara berbeda menyelenggarakan acara kelulusan, yaitu dengan konsep outdoor. Dengan jumlah peserta yang tidak banyak, TK Ulil Albab memilih alam terbuka sebagai tempat untuk prosesi kelulusan siswanya. Seperti diketahui, alam terbuka direkomendasikan oleh pemerintah sebagai tempat untuk menggelar acara pertemuan, agar setiap pesertanya dapat leluasa menjaga jarak dan mematuhi seluruh prosedur pencegahan penularan virus. Selama berlangsungnya acara wisuda, seluruh siswa mengenakan penutup wajah transparan atas face shield untuk mematuhi protokol kesehatan.
Sesuai dengan anjuran pemerintah untuk pelaksanaan acara secara outdoor selama pandemi, durasi waktu yang diberikan kepada setiap rombongan pengunjung juga tidak terlalu lama. Jika biasanya acara kelulusan bisa digelar mulai pagi hingga sore hari, sekarang ini hanya boleh berlangsung sekitar 3 sampai 4 jam berjalannya acara.
Berlangsungnya acara kelulusan dengan cara dan suasana yang berbeda akan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi setiap peserta. Menggelar acara kelulusan secara outdoor bisa menjadi pilihan bagi sekolah atau universitas yang sudah memiliki program tersebut setiap tahunnya, namun masih khawatir dengan situasi pandemi. Suasana kebersamaan yang penuh khidmat, kegembiraan dan kehangatan juga akan tetap menjadi kesan tak terlupakan.
Comments