top of page
Gambar penulisCitra Alam

Cara Mudah Memaknai Manasik Haji Di Citra Alam

Diperbarui: 28 Jan 2021

Hawa segar pantai di Citra Alam Seaside, Anyer siang itu seperti menambah semangat anak-anak peserta kegiatan manasik haji yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Sosial. Setiap anak mengikuti seluruh tahapan proses pelaksanaan ibadah haji yang merupakan rukun islam ke-5. Kegiatan tersebut sekaligus merupakan kegiatan perdana dari program baru Manasik Haji di Citra Alam.

Kegiatan manasik yang diikuti oleh sekitar 100 anak berlangsung dengan khusyu. Semua tampak antusias memperhatikan arahan dari pemandu yang menyampaikan setiap tahapan proses yang harus dijalani.


Kegiatan manasik haji di Citra Alam bukan sekedar mengenal titik-titik yang dikunjungi dalam setiap tahapan berhaji saja, tetapi juga diperkenalkan makna sesungguhnya dari berhaji itu sendiri. Mulai dari ihram yang artinya haram atau diharapkan sampai dengan tahalul yang artinya dihalalkan. Melalui kegiatan ini, para peserta akan memahami juga inti dari keseluruhan proses ibadah haji yang adalah membentuk manusia penuh kesadaran, cinta dan kasih sayang. Cinta hakiki yang menanggalkan semua ego, menjauhkan diri dari godaan syaitan dan semua melebur didalam AsmaNya.

Proses lain yang juga sarat makna adalah Sa’i atau berlari-lari kecil (boleh berjalan kaki) bolak balik sebanyak 7 kali dari bukit Shafa ke Bukit Marwah dan sebaliknya. Dalam proses Sa’i terkandung bentuk toleransi Allah terhadap rasa ragu manusia. Disitulah ditunjukkan bahwa sesungguhnya kebenaran ada di hati setiap manusia.


Dari keseluruhan makna ritual ibadah haji yang disimulasikan dalam kegiatan manasik haji di Citra Alam, setiap peserta juga akan memperoleh pemahaman bahwa semua proses tersebut juga erat kaitannya dengan kehidupan berbangsa dan bernegara. Bagaimana membangun kesadaran sebagai manusia ciptaan Tuhan diatas dasar cinta dan kasih sayang yang harus diwujudkan dalam hubungan dengan sesama manusia tanpa memandang perbedaan. Pembelajaran mengenai pentingnya sikap toleransi dan menghargai setiap keberagaman yang ada, juga menjadi pesan penting dalam kegiatan ini.


Dalam kegiatan manasik haji di Citra Alam, tersedia semua fasilitas yang mendukungnya mulai dari pakaian ihram, hingga miniatur tempat-tempat yang harus dilalui dalam proses pelaksanaan ibadah haji. Para peserta juga akan merasakan pengalaman dan kesan yang berbeda, karena kegiatan manasik haji digelar di area terbuka atau outdoor dengan suasana yang yang menjadi ciri khas setiap lokasi Citra Alam.

62 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Hozzászólások


bottom of page